Selasa, 30 Januari 2018

Equipment and utensil part 10

Minggu ke19-20
Tanggal 22 November-6 Desember 2017

Equipment and Utensil


UnderCounter Chiller
Dalam industri kuliner seperti sekarang ini peranan mesin pendingin sangatlah penting sebagai tempat menyimpan buah-buahan, sayur-sayuran dan minuman agar selalu fresh dan segar. Selain itu ada juga undercounter chiller yang dapat menyimpan sekaligus mendisplay buah, makanan, atau minuman yang akan dijual, karena pada bagian pintu undercounter chiller tersebut terbuat dari glass(kaca) sehingga konsumen dapat melihat apa yang ada di dalamnya.Undercounter chiller bisa menghasilkan suhu dingin sekitar 2°C sampai dengan 12°C. Memiliki mesin spaser untuk melindungi evaporator dan motor serta pengukur suhu digital.

Hand Glove
Sarung tangan (glove) adalah salah satu keperluan didalam bidang kerja. Alat ini berguna untuk melindungi tangan dari benda-benda tajam dan mencegah cidera saat sedang kerja, saat memilih glove ada beberapa faktor yang perlu di pertimbangkan antara lain bahaya terpapar, benda yang dihadapi/dikerjakan apakah bahan korosif, panas, dingin, tajam atau kasar karena alat pelindung tangan berbeda-beda bisa terbuat dari karet, kulit ataupun kain katun.

Ice Scoop
Ice Scoop berfungsi sebagai menyendok ice cream, selain itu berguna untuk membagi adonan cupcake/muffin agar sama banyaknya. Selain itu, dengan bantuan scoop ini, pengisian adonan ke dalam loyang cupcake/muffin menjadi lebih rapih (tidak belepotan). 

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates