Kamis, 19 April 2018

Local Food


Bika Ambon


History

Nama Bika sendiri menurut sumber terilhami dari kue khas Melayu yaitu Bika atau Bingka yang kemudian dimodifikasi dengan menambahkan pengembang dari bahan Nira atau tuak Enau agar dan menjadi berbeda dari kue Bika atau Bingka khas Melayu tersebut. Bika Ambon nampaknya mulai beradaptasi mengikuti laju zamannya. Kini, Bika Ambon tidak lagi hanya berwarna kuning, namun berbagai varian warna sudah dapat ditemukan sesuai rasanya. Kini Bika dibuat dalam rasa pandan, namun ada juga yang mengembangkannya dalam varian rasa lain, seperti, durian, keju, cokelat.
Kawasan yang banyak penjual Bika Ambon adalah Kawasan Jalan Majapahit. Kawasan Jalan Majapahit sangat ramai menjual Bika Ambon sejak 1980-an dan menjadi pusat penjualan Bika Ambon di Medan.  Pada 1970-an, Bika Ambon selalu dihidangkan sebagai kudapan menikmati es krim.
Nama Bika Ambon memang unik. Meski ada kata Ambon pada namanya, namun bukan berarti kue Bika Ambon berasal dari ibukota Provinsi Maluku tersebut. Kehadiran Bika Ambon yang berbeda nama dan lokasi asal menuai banyak kontroversi. Bika Ambon yang memang sangat nikmat ini kemudian menjadi sangat populer di Medan dan menjadi fenomenal hingga banyak cerita tentang asal muasal Bika Ambon.
Dalam buku Bunga Angin Portugis di Nusantara, Jejak-jejak Kebudayaan Portugis di Nusantara (2008) karya Paramita R Abdurrahman, disebutkan bahwa salah satu peninggalan Portugis di Maluku adalah tradisi kuliner. Di antara berbagai jenis kuliner yang diperkenalkan kepada penduduk setempat, satu di antaranya adalah bika. Namun tak ada yang bisa menjelaskan bagaimana kue tersebut dibawa atau diperkenalkan oleh orang Ambon ke Medan, atau bagaimana ia bisa bernama Bika Ambon.
Bahan Membuat Bika Ambon
Bahan Utama yang harus disiapkan adalah 300 gram Tepung Sagu dan 100 gram tepung terigu yang biasa digunakan untuk membuat roti, yaitu yang memiliki kadar protein sedang. Untuk merek nya, tergantung selera.
·         200 mililiter air kelapa yang di ambil dari kelapa segar.
·         11 gram ragi instant untuk pengembang.
·         600 ml Santan. Lebih baik digunakan santan asli yang diambil dari buah kelapa yang tua. Gunakan yang santan kentalnya saja agar hasilnya lebih legit.
·         15 butir besar sampai 18 butir kecil telur ayam. Pisahkan putih telurnya dan ambil kuning telurnya saja.
·         1 sendok kecil atau 1 sendok teh vanili.
·         1 sendok kecil atau 1 sendok teh garam dapur.
·         450 gram gula pasir putih. Jangan menggunakan gula pasir kuning yang berwarna agak gelap, karena hasilnya nanti akan tercium aroma tebu.
Cara Pembuatan Bika Ambon

1.       Ambil satu wadah yang ukurannya sedang. Campurkan 100 gram tepung terigu dan ragi instan. Aduk sampai kedua bahan tersebut tercampur dengan sempurna.
2.       Masukkan sedikit demi sedikit 200 ml air kelapa segar ke dalam adonan yang pertama, sambil tetap di aduk pelan pelan. Pastikan ketiga bahan tersebut tercampur dan tidak ada gumpalan tepung. Diamkan sebentar atau sekitar 14-16 menit sambil mempersiapkan bahan yang lain.
3.       Ambil wadah lagi yang ukurannya lebih besar. Masukkan 400 gram gula pasir, 1 sendok garam dan vanili. Campur rata semua bahan tersebut menggunakan spatula. Keempat, masukkan satu persatu sambil di aduk 15 butir telur ayam ke dalam wadah ke dua. Aduk sampai semua bahan tercampur dengan sempurna.
4.       Kemudian ambil adonan bahan di wadah pertama yang sudah didiamkan selama kurang lebih 15 menit. Campurkan ke adonan di wadah kedua. Aduk sampai rata dan tambahkan 300 gram tepung sagu sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk.
5.       Ambil 600 ml santan kental nya, masukkan sedikit demi sedkit de dalam adonan sambil tetap di aduk. Harap diperhatikan proses pengadukan dan pencampurannya supaya semua bahan bahan di atas bisa menyatu dengan sempurna.
6.       Untuk memastikan semua bahan tercmapur, saring adonan tadi menggunakan saringan dapur.
7.       Diamkan selama kurang lebih 2 jam supaya hasil jadi Kue Bika Ambonnya nanti mengembang dan keluar bentuk sarang tawonnya.
8.       Panaskan oven terlebih dahulu.
9.       Ambil loyang atau cetakan yang lain dan olesi minyak sedikit untuk menghindari kuenya lengket ke loyangnya.
10.   Masukkan semua adonan terakhir yang sudah di saring diatas ke dalam cetakannya. Untuk hasil sempurna, yang harus diperhatikan adalah adonan tadi tidak perlu diaduk kembali. Cukup tuangkan ke dalam loyang.
11.   Setelah dirasa oven sudah cukup panas, masukkan loyang ke dalamnya. Gunakan api sedang dan pintu oven biarkan terbuka sedikit. Hanya untuk menyalurkan hawa panas yang ada di dalamnya. Kalau pintu terlalu terbuka lebar, dikhawatirkan proses pemasakan Bika Ambon Medan lebih lama dan hasilnya tidak sempurna.
12.   Panggang Bika Ambon tersebut dengan api sedang sekitar 7-13 menit sampai berwarna kuning kecokelatan. Angkat, dan biarkan sebentar hingga dingin.
13.   Keluarkan dari cetakan, hidangkan. Bika Ambon pun siap untuk dinikmati.
Saat mulai mengolah bika ambon, santan adalah bahan yang pertama kali disentuh. Sari kelapa tersebut direbus dengan daun jeruk dan daun pandan. Setelah didinginkan, bahan-bahan lain seperti telur, tepung, nira, dan gula mulai dimasukkan satu per satu, dan diaduk hingga membentuk adonan.
Proses pengendapan adonan itu membutuhkan waktu enam jam. Setelah itu, persiapkan loyang untuk membakar adonan tersebut hingga matang. Aroma menggoda yang menyeruak akan menjadi penanda matangnya si Bik Ambon.
Tanpa tambahan bahan pengawet, Bika Ambon mampu bertahan hingga 3 hari dalam suhu ruangan. Setelah itu, biasanya permukaan kue mulai mengering dan tidak lagi nikmat untuk disantap, karena kadang juga terasa basi. Oleh sebab itu, jika Anda ingin menyajikan Bika Ambon sebagai hidangan untuk tamu di hari raya, sebaiknya Anda membuat Bika Ambon satu hari sebelum hari raya, agar kue Bika Ambon masih segar ketika dihidangkan pada tamu nantinya.
Membuat Bika Ambon sebenarnya tidaklah sulit, namun memerlukan kesabaran karena lamanya proses pembuatan, yaitu semalaman. Namun kerja keras Anda dalam membuat Bika Ambon pasti akan terbayar dengan kenikmatan dan kelegitan rasa yang menggugah selera tersebut. (CM01/Hindah Sumaiyah).

Amplang


History

Samarinda sebagai ibukota Provinsi Kalimantan Timur tidak hanya terkenal dengan Pesona sungai mahakam. Ada banyak hal lain yang juga tak kalah mempesonanya dan menjadi semacam ciri khas dari Kota Samarinda. Salah satu pesona yang menjadi ciri khas tersebut terletak pada kulinernya, yaitu berupa camilan ringan. Bahkan, camilan ringan yang satu ini telah menjadi semacam oleh-oleh yang yang wajib dibawa pulang orang luar ketika berkunjung ke kota yang berjuluk Tepian (teduh rapi aman dan nyaman). Ya, camilan ringan itu adalah Amplang.
penjualan amplang tersebar di berbagai sudut di Kota Samarinda. Namun, akan lebih mudah menemui camilan ringan ini ketika melintas di jalan Slamet Riyadi Kelurahan Karang Asam. Di sepanjang jalan ini, berbagai outlet berjajar menjajakan amplang disamping juga menjajakan camilan-camilan lain khas Kota Samarinda.
Seiring waktu, setiap produsen memiliki cara tersendiri dalam berinovasi dengan produk amplangbuatannya. Di antaranya ada yang mengemas amplang dalam plastik aluminium foil yang membuatnya terlihat lebih elegan. Ada pula yang menambahkan rasa artifisial seperti barbecue, ayam bawang, lada hitam, serta rasa-rasa lainnya. Apapun inovasinya, kerupuk ini memang layak menjadi suguhan favorit bagi rekan dan kerabat di kampung halaman.
Amplang adalah sejenis krupuk yang terbuat dari campuran tepung tapioka, bumbu rempah, dan ikan pipih atau ikan tenggiri khas perairan Sungai Mahakam atau Sungai Karang Mumus. Ikan pipih atau ikan tenggiri inilah yang menjadikan amplang begitu gurih dan kriuk-kriuk ketika digigit. Sebenarnya, tidak ada keharusan menggunakan kedua jenis ikan tersebut sebagai bahan dasarnya. Ikan jenis lain pun bisa digunakan, seperti ikan haruan (ikan gabus), tetapi rasanya akan sangat berbeda.
Mula-mula Ikan tenggiri dikerik untuk diambil dagingnya. Daging ikan lalu dicampur dengan telur dan bumbu hingga berwarna kecoklatan. Adonan krupuk ini lalu diaduk, diremas-remas, agar benar-benar bercampur dan bumbunya meresap. Adonan lalu dicampur dengan tepung tapioka, diaduk-aduk, dibanting-banting, hingga menyatu. Baru kemudian dicetak, dipotong-potong aneka bentuk. Ada yang panjang, bulat, kotak, sesuai selera. Potongan krupuk langsung digoreng di wajan besar penuh berisi minyak panas. Penggorengan dilakukan berulang-ulang, hingga krupuk berwarna kecoklatan dan dirasa cukup renyah. Tak jarang setelah krupuk diangkat dari penggorengan, tapi dirasa kurang renyah setelah dicicipi, akan digoreng lagi.
Bahan dalam membuat kerupuk amplang ikan tenggiri :
·         1 kg Daging Ikan Tenggiri
·         2 kg Tepung Tapioka
·         Air 750 ml
·         4/5 ons Garam
·         Bumbu penyedap secukupnya
·         5 siung Bawang Putih
·         Tambahkan Cita Rasa seperti Udang ebi, keju, pedas, atau yang anda sukai.

Cara Membuat Kerupuk Amplang Ikan Tenggiri :
1.       Pertama adalah haluskan atau giling daging ikan tenggiri yang sudah anda siapkan di atas.
2.       Setelah itu campurkan daging ikan tenggiri yang sudah anda haluskan tadi dengan tepung, air, garam serta penyedap yang anda inginkan. Kemudian aduk semua bahan tadi secara merata.
3.       Bentuk adonan di atas dengan bentuk memanjang atau sesuai keinginan anda.
4.       Potong adonan yang sudah anda bentuk tadi sesuai keinginan anda.
5.       Kemudian goreng kerupuk yang sudah anda potong tadi dalam minyak yang panas dan banyak selama 30 menit hingga kerupuk mengering dan mengapung. Untuk menghindari gosong atau hangus, sebaiknya anda terus mengaduknya ketika anda sedang menggoreng agar terhindar dari gosong tersebut.
6.       Angkat kerupuk amplang yang sudah anda goreng tadi dan tiriskan hingga kering dan tidak tersisa minyak agar nantinya bisa disimpan dalam waktu yang cukup lama.
7.       Amplang sudah siap untuk dihidangkan atau dikemas.


some ingredients


Coliander Leaf


History

Coriander leaves atau daun ketumbar berwarna hijau dengan tepian bergerigi. Sedangkan bunga majemuknya berbentuk payung bersusun berwarna putih dan merah muda.
Ketumbar (Coriandrum sativum) sendiri adalah tumbuhan rempah-rempah yang populer. Buahnya yang kecil dikeringkan dan diperdagangkan, baik digerus maupun tidak. Bentuk yang tidak digerus mirip dengan lada, seperti biji kecil-kecil berdiameter 1-2 mm. Dalam perdagangan obat ia dinamakan fructus coriandri. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai coriander dan di Amerika Latin dikenal sebagai cilantro.
Tumbuhan ini berasal dari Eropa Selatan dan sekitar Laut Kaspia. Biasanya, tumbuhan ini ditanam di kebun-kebun daerah dataran rendah dan pegunungan. Seperti halnya seledri, tumbuhan ini hanya mencapai ketinggian satu meter dari tanah.
Pemanfaatan ketumbar diambil dari daun, biji dan buahnya. Disebutkan pula, ketumbar mengandung lemak dan abu. Sedangkan dalam catatan ensiklopedi Wikipedia disebutkan, khasiat ketumbar tidak sebatas pelancar proses pencernaan saja. Ketumbar juga berguna untuk meredakan pusing, muntah-muntah, influenza, wasir, radang lambung, masuk angin, tekanan darah tinggi, dan lemah syahwat.
Tak hanya bijinya saja yang sering digunakan dalam masakan. Daunnya yang majemuk seperti seledri itu sering diiris tipis dan dijadikan taburan dalam masakan seperti sup dan salad khas Thailand. Di negara itu, ketumbar diberi nama phak chee. Sama dengan bijinya, daun ketumbar juga beraroma tajam.Dalam buku Top 100 Tanaman Obat Tradisional, Tri Widayat menuliskan, ketumbar biasanya digunakan sebagai pelancar pencernaan, peluruh kentut (carminative), peluruh ASI (lactago), dan penambah nafsu makan (stomachica).
Untuk pengobatan dalam biasanya ketumbar direbus kemudian ditambah dengan beberapa bahan lain, air rebusannya disaring lalu diminum secara rutin. Cara ini digunakan untuk pengobatan tekanan darah tinggi, influenza, batuk, memperbanyak ASI, muntah-muntah, radang lambung, keracunan jamur, dan haid.Sedangkan untuk pengobatan luar, biasanya ketumbar dihaluskan terlebih dahulu kemudian dicampur air dan bahan lain. Ramuan kemudian ditempelkan pada bagian yang sakit. Cara ini dilakukan untuk perut kembung dan sakit kepala.
http://karyatanimandiri.blogspot.co.id/2015/01/coreander.html

Nutrion

          Beberapa vitamin ; vitamin A, vitamin B1, vitamin C
          Lemak
          Karbohidrat
          Protein
          Fosfor
          Kalsium
          Sabinene
          Linallol
          Asam caffeic
          Ferulic
          Dan masih banyak lagi
Dan ternyata daun ketumbar memiliki kandungan vitamin yang cukup banyak dan hampir sama dimiliki oleh beberap buah. Jadi sungguh tidak heran jika daun ini akhirnya dibuat sebagai obat herbal untuk menyembuhkan beberapa penyakit. Mulai dari penyakit yang ringan hingga penyakit berat. Dan berikut ini cara mengolah daun yang kaya akan manfaat agar bisa dijadikan obat herbal.
https://asgar.or.id/health/nutrition-facts/kandungan-gizi-dan-komposisi-dari-daun-ketumbar/

Function

Khasiat.co.id – Daun ketumbar memang masih kalah pamornya jika dibandingkan dengan biji ketumbarnya. Hampir semua masakan baik itu mulai dari sayur, gorengan, dan segala macamnya hampir semuanya menggunakan ketumbar. Akan tetapi daun ketumbar itu sendiri justru memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan juga mengobati penyakit.
Jika dilihat dari bentuknya daun ketumbar ini hampir sangat mirip dengan daun seledri, akan tetapi ada beberapa bagian yang membedakannya. Salah satu perbedaannya adalah daun ketumbar sedikit lebih bulat jika dibandingkan dengan daun seledri. Selain itu dari kandungan yang ada di dalamnya pun juga sudah pasti sangat berbeda.
https://www.khasiat.co.id/daun/daun-ketumbar.html

Karakteristik

Daun ketumbar dikenal juga dengan nama Coriander atau Cilantro. Sama seperti bijinya, daun ketumbar memiliki aroma segar yang khas. Bentuknya seperti daun seledri dengan warna yang lebih terang dan batang yang tipis-tipis memanjang. Rasa daunnya sendiri cenderung asam dan sedikit pedas. Pada umumnya daun ketumbar dijual bersama batang dan akarnya. Setelah dibersihkan, akar dan batang dari daun ini dapat digunakan untuk memasak juga. Konon justru bagian ini yang menyimpan paling banyak rasa. Tanaman ini paling banyak dipakai pada masakan Asia dan Amerika Latin, sedangkan negara Eropa lebih banyak menggunakan bijinya.
http://sukamasak.com/bumbu/2011/12/daun-ketumbar

Mint Leaf


History

Mint memiliki asal-usul di Eropa dan Mediterania. Orang Romawi menggunakan mint untuk bumbu masakan dan digunakan untuk menjamu tamu-tamu mereka.Mitologi Romawi menyatakan bahwa tanaman mint berasal dari bidadari bernama Minthe yang dikutuk menjadi tanaman.
Di berbagai belahan dunia, daun mint umum digunakan sebagai herbal penyembuh penyakit.Penyakit yang bisa disembuhkan dengan daun mint diantaranya adalah insomnia, nyeri ulu hati, sakit kepala, dan gangguan pencernaan.

Nutrion

Kandungan utama dari minyak daun mint (Mentha piperita L.) adalah menthol, menthone dan metil asetat, dengan kandungan menthol tertinggi (73,7-85,8%) (Hadipoentyanti, 2012; Padalia et al, 2013). Selain itu, kandungan monoterpene, menthofuran, sesquiterpene, triterpene, flavonoid, karotenoid, tannin dan beberapa mineral lain juga ditemukan dari minyak daun mint (Mentha piperita L.) (Liest, 1998 cit Patil et al, 2012).
Menthol berkhasiat sebagai obat karminatif (penenang), antispasmodic (antibatuk) dan diaforetik (menghangatkan dan menginduksi keringat). Minyak Mentha piperita L. mempunyai sifat mudah menguap, tidak berwarna, berbau tajam dan menimbulkan rasa hangat diikuti rasa dingin menyegarkan. Minyak ini diperoleh dengan cara menyuling ternanya (batang dan daun), sehingga minyak yang sudah diisolasi mentholnya disebut dementholized oil (DMO) (Hadipoentyanti, 2012).

Function

Daun mint (Mentha piperita L.) banyak dimanfaatkan dalam industri farmasi, rokok, makanan antara lain untuk pembuatan pasta gigi, minyak angin, balsam, kembang gula dan lain-lain (Hadipoentyanti, 2012). Berdasarkan penggunaannya sebagai bumbu, mint (Mentha piperita L.) dapat digunakan untuk bumbu daging, ikan, saus, sup, masakan rebus, cuka, minuman teh, tembakau, dan minuman anggur. Ujung daun yang segar dari seluruh jenis mint juga digunakan dalam minum-minuman, buah, saus apel, es krim, jeli, salad, dan sayur. Sedangkan, dalam dunia kedokteran, kandungan ekstrak minyak daun mint yang mudah menguap yaitu menthol digunakan
untuk sakit perut, pereda batuk, inhalasi, mouthwashes, pasta gigi, dsb. Daun mint (Mentha piperita L.) digunakan oleh para herbalis sebagai antiseptik, antipruritik, dan obat karminatif.
Sedangkan ekstrak tanamannya memiliki kandungan radioprotektif, antioksidan, antikarsinogenik, antialergik, antispasmodik. Selain itu, aroma dari peppermint dapat digunakan sebagai inhalan untuk sesak napas, bahkan peppermint tea juga digunakan untuk pengobatan batuk, bronchitis, dan inflamasi pada mukosa oral dan tenggorokan (Datta, 2011).

Karakteristik

Tanaman mint umumnya memiliki batang berbentuk persegi.Daun mint tumbuh berpasangan pada batang. Bunga mint berukuran kecil dengan berbagai warna mulai dari putih, kebiruan, hingga merah muda.Tanaman mint yang berusia lebih muda menghasilkan rasa yang lebih baik, sedangkan tanaman yang lebih tua cenderung terasa pahit dan liat.

Seledri


History

Pada zaman Romawi kuno, tanaman seledri dijadikan sebagai karangan bunga atau? penghias pusara orang yang telah meninggal. Seiring berkembangnya ilmu pengetahuan, sekira tahun 1640-an, para ahli botani menyatakan bahwa daun seledri dapat dimanfaatkan sebagai sayuran.
Tanaman ini baru diakui sebagai tumbuhan berkhasiat obat secara ilmiah pada tahun 1942. Tanaman ini diyakini mengandung vitamin A, C dan B1. Selain itu, seledri juga mengandung banyak mineral seperti, sodium, klorin, potasium (kalium) dan magnesium.
Tanaman seledri
Tingginya kadar sodium dalam seledri sangat berguna untuk menjaga vitalitas tubuh. Masyarakat pedesaan memnfaatkan seledri untuk menyembuhkan sakit panas pada anak-anak dengan cara menumbuk dan membalurkannya.
Sementara hasil perasan daun seledri dapat digunakan untuk menghitamkan rambut. Seledri juga diyakini bisa menyembuhkan berbagai penyakit seperti, diare, diabetes, epilepsi, migran, buang air kecil yang mengandung darah, mencegah stroke, memperbaiki fungsi hormon, serta membersihkan darah. Jus seledri dari seledri berdaun besar bisa meningkatkan kecerdasan, mengatasi herpes, dan gondok.
Tumbuhan herbal bernama seledri ini berasal dari daerah subtrotip Eropa dan Asia. Nama ilmiahnya adalah Celery Apium gravoelens, Linn. Tumbuhan di dataran tinggi pada ketinggian di atas 900 m dari permukaan laut.
Di daerah ini, seledri tumbuh dengan tangkai dan daun yang tebal. Tanaman seledri memiliki tinggi 25-100 cm. Batang bersegi dan beralur membujur. Memiliki bunga yang banyak dengan ukuran yang kecil. Bunga-bunga tersebut berwarna putih kehijauan. Seledri digolongkan sebagai tumbuhan sayur-mayur.

Nutrion

Perlu Anda ketahui, setiap 100 gr seledri memiliki: Kalori sebanyak 20 kkal, protein 1 gram, lemak 0,1 gram, hidrat arang 4,6 gram, kalsium 50 mg, fosfor 40 mg, besi 1 mg, vitamin A 130 S1, vitamin B1 0,03 mg, dan vitamin C 11 mg.
Daun seledri banyak mengandung Apiin dan substansi diuretik yang bermanfaat untuk menambah jumlah air kencing. Akar seledri berkhasiat memacu enzim pencernaan dan peluruh kencing (diuretik). Sedangkan buah dan bijinya sebagai pereda kejang (antipasmodik), menurukan kadar asam urat darah, antirematik, peluruh kencing (diuretik), peluruh kentut (karminatif), afrodisak dan penenang (sedatif).
Ditegaskan dr Mieristika Rooselani dari DuraSkin, seledri memiliki kandungan gizi yang tinggi. “Kalau ngomongin seledri banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan. Tanaman ini mengandung zat gizi dan fitonoutrien.
Seledri juga mengandung provitamin A (karetenoid), Vitamin B dan Vitamin C, mineral kalsium, fosfor, sodium, klor, potasium/kalium, magnesium, asparagine apigenin, kholin, saporin, minyak asiri, senyawa sedatif, (phathalide) dan serat. Herba ini bisa dijadikan obet alternatif untuk berbagai jenis penyakit,” ungkapnya.

Function

Dokter kulit dan ahli kecantikan ini menambahkan, bahwa secara medis seledri memiliki khasiat yang tinggi untuk kecantikan. Selain itu, seledri juga bisa menjadi pilihan bagai Anda yang ingin memiliki rambut indah. “Herba seledri menyumbangkan kontribusi yang besar untuk dunia kecantikan. Seledri terbukti efektif merangsang pertumbuhan dan menjaga kesehatan rambut, terutama rambut anak kecil dari baru lahir hingga usia beberapa tahun. Selain itu, seledri juga baik dikonsumsi untuk mencegah timbulnya kerutan pada wajah, melarutkan lemak dan menurunkan berat badan, sebagai antioksidan penangkal radikal bebas, menjaga kelenturan dan kekencangan kulit dan menghilangkan bau mulut,” jelasnya.


Karakteristik

Seledri dibagi menjadi tiga jenis, yaitu seledri daun, seledri potongan, dan seledri berumbu. Umumnya, seledri dipanen setelah beumur 6 pekan. Tangkai daun yang agak tua dipotong 1 cm di atas pangkal daun. Daun muda dibiarkan tumbuh untuk dipanen kemudian.
Tangkai daun yang berdaging dan berair dapat dimakan mentah sebagai lalap. Sedangkan daunnya bisa digunakan untuk penyedap sup. Seledri yang tumbuh di daerah tropis memiliki ukuran batang yang kurang besar sehingga seluruh bagian tanaman digunakan sebagai sayur.


Equipment & Utensil 20



Eqiupment & Utensil

Politecnic Tourisim Makassar

Culinary Arts Management

Thursday ,19 April 2018



Ladle
Function : Untuk menyendok cairan (soup)
Material : Stainless Stell
Cleaning : Dicuci dengan sabun dan dilap kering


Skimmer
Function : Untuk mengambil makanan yang direbus dan digoreng
Material : Stainless Stell
Cleaning : Dicuci dengan sabun dan dilap kering


Conical Strainer
Function : Untuk menyaring makanan yang digoreng direbus
Material : Stainless Stell
Cleaning : Dicuci dengan sabun dan dilap kering



daily Activities part 20


Daily Activities

Politecnic Tourisim Makassar

Culinary Arts Management

Thursday, 19 April 2018


California Burger

 Assalamualikum Wr.Wb
Hello guys, ketemu lagi di hari ke-4 saya untuk minggu ini semoga hari ini kita mendapatkan berkah dan diberikan kemudahan untuk apa yang kita akan kerjakan . Hari saya masuk kampus jam 07:50 , karena hari ini saya mendapatkan kendala saat pergi ke kampus, kendala saya yaitu ban motor teman saya kempes dan harus mencari bengkel untuk memperbaikinya . Hari ke-4 ini cukup melelahkan guys karena  banyak hal yang harus dikerjakan seperti doing untuk menu la carte, membuat product untuk besok jualan , tetapi hal tresebut tidak boleh saya menyerah karena jika kita akan menyerah semuanya yang kita kerjakan akan tidak baik juga.

Thai Papaya and Manggo Salad


Hari ini saya lebih banyak bercerita tentang menu yang saya akan hidangkan yaitu menu Appateizert ,apa saja menu appataizert tersebut yaitu ada Empek-Empek  (empek2 bersala dari negara kita sendiri yaitu indonesia, empek2 ini terbuat dari bahan utama ikan ,yang biasanya dibuat dari ikan tenggiri dan dihaluskan serta di  campurkan tepung kanji dan rempah-rempah) , Thai Manggo Papaya Salad (menu makanan ini berasal dari Negara asia yaitu Thailand ,Bahan utama yang dipakai adalah mangga dan pepaya yang dipotong menjadi dadu serta di campurkan dengan cabagge yang di iris tipis serta di mix menggunakan sauce da taburkan dengan kacang yang telah di sanggari dan di hancurkan) , Jellied Fruit salad ( yaitu makanan utama yang berciri khas dingin, yang berasala dari meksiko campuran dari makanan tersebut adalah jellied ,grape, mandari orange, penapple, orange section kemudian dicampurkan dengan Chantilly dressing atau yang biasanya menggunakan cream) .

Empek-Empek


Mungkin hanya itu yang saya dapat sampaikan di blog saya ini , semoga dapat bermanfaat bagi kalian yang membacanya ,dan bernilai positif . Semoga blog saya menggandung banyak nilai kuliner dan mempunyai manfaat ilmi pengatahuan tentang penjelasan makan yang saya sampaikan .
Wassalamualikum Wr.Wb

Rabu, 18 April 2018

Equipment & Utensil 19


Eqiupment & Utensil

Politecnic Tourisim Makassar

Culinary Arts Management

Wednesday, 18 April 2018



Ice Cream Mixer
Function : Membuat Ice Cream
Material : Metal
Cleaning : Dengan menggunakan air sabun dan dibersihkan dengan air serta di keringkan

Catton Candy
Function : Untuk Membuat Permen Kapas
Material : Metal
Cleaning : Dengan menggunakan air sabun dan dibersihkan dengan air serta di keringkan

Food Procesor
Function : mencampurkan, mengahancurkan
Material : Metal dan Plastik pot
Cleaning : Dengan menggunakan air sabun dan dibersihkan dengan air serta di keringkan


Daily Activities part 19


Daily Activities

Politecnic Tourisim Makassar

Culinary Arts Management

Wednesday, 18 April 2018


Assalamuaikum wr.wb
Cutting Beef Bacon

Hello ketemu saya lagi di hari praktek ke 3 di minggu ini, saya akan menceritakan kegiatan apa saja yang saya lakukan hari ini . Pertama ,saya pagi ini bangun dengan sangat pagi jam 06:00 am, bagi saya itu pagi banget guys :D . Hari ini saya datang ke kampus jam 07:25 seperti biasa saya pergi bergoncengan dengan adik saya (dina),  pagi tadi saya melakukan hal rutin yaitu oneline, berdoa, absen, dan pak ichal memberikan arahan serta ilmu pengatahuan tentang kitchen dan sebagainya . Hari ini saya di rolling ke section Butcher bersama team saya .
Beef for Pho Bo

Tetapi saat pagi ini saya membantu section lain seperti section Main Kitchen , saya membantu membuat soup lagi guys J ,tetapi hal tersebut tidak bosan dengan melihat pho bo dan potato chowder lagi :D . Saya meyiapkan Beef Bacon dan membakarnya di oven selam 8 menit sampai bacon tersebut mengeuarkan minyak pada lemak yang terdapat pada bacon . Setelah selesai menyiapkan beef bacon . Saya membantu membuat Pho bo dengan cara hanya memberitahukan ketika mereka bertanya seperti  bahan apa saja yang dimasukkan sampai akhirnya (step by step) .
Prawn for prawn of meauniere


Selesai membantu mereka saya melanjutkan bahan prepare seperti slice beef for pho bo, serta menyiapkan prawn untuk hari ini karena prawn sangat laku untuk hari ini . Hari ini cukup menyenangkan bagi saya guys, semua pekerjaan dapat  berjalan dengan lancar ,tidak ada kendala ataupun hal yang lainnya . Sekian dari blog saya semoga banyak hal positif yang terdapat dalam blog saya . Dan semoga apa yang saya sampaikan ini dapat dicerna dan dipahami dengan baik yah guys .

Wassalamualikum Wr.WB

Selasa, 17 April 2018

Equipment & Utensil part 18


Eqiupment & Utensil

Politecnic Tourisim Makassar

Culinary Arts Management

Meat Slicer

Function : Sebagai memotong daging
Material : Metal
Cleaning : Dibersihkan dengan kain basah/ serbet

Herbs Chopper

Function : Pisau untuk memotong herbs
Material : Steel
Cleaning : Dibersihkan menggunakn air sabun dan di bilas dengan air bersih

Bone Saw Machine

Function ; Memotong Tulang
Material : Steel
Cleaning : Dibersihkan dengan kain / Serbet

;;

By :
Free Blog Templates